Kamis, 22 September 2016

Resep Kentang iris Bakso bumbu Kuning

GeraiXurnia  - Resep Kentang Iris Bakso Bumbu Kuning


Bahan - Bahan:
1/4 kg Kentang kupas kemudian potong dadu
10 butir Bakso sapi potong - potong ( bisa juga bakso instan )


Bumbu halus:
10 butir kemiri
5 siung bawang merah
3 siung bawang putih
3cm kunyit
1cm jahe
Terasi sachet (bisa terasi Abc untuk memudahkan takaran,ambil setengah bagian saja)

1 batang sereh,kemudian geprek
1 cm lengkuas,kemudian geprek
2 lembar daun salam

Pelengkap:
Lada bubuk
penyedap ( rekomend royco sapi)
garam
gula putih
santan instan
bawang goreng
Minyak untuk menggoreng
250ml air untuk kuah



Cara memasak:
1. Kentang kupas yang sudah dipotong dadu cuci kemudian goreng dengan api sedang,angkat setelah kuning keemasan, angkat kemudian tiriskan terlebih dahulu.
2. Haluskan semua bumbu, kemudian goreng dengan sedikit minyak sampai keluar aroma harum.
3. Masukkan sereh,lengkuas yang sudah digeprek dan daun salam.
4. Tambahkan kentang yang sudah digoreng, tambahkan irisan bakso dan air untuk kuah setelah mendidih tambahkan santan instan, garam, gula putih, penyedap dan lada bubuk.
aduk - aduk sebentar setelah semua rasa pas matikan api dan taburi dengan bawang goreng.
5. Kentang iris bakso siap disajikan.


Tips :
*Bakso juga bisa diganti dengan bakso ikan, sosis , daging, tahu, telur puyuh sesuai selera.
*untuk yang mengurangi kolesterol tidak usah ditambahkan santan instan juga bisa, karena sudah ada kemiri untuk efek kental pada kaldu.
*memasukkan santan instan setelah mendidih bisa meminimalisir santan pecah.

Lorem ipsum is simply dummy text of the printing and typesetting industry.

1 komentar:

  1. 1xbet korean - bet-bet-ke | KKL | Soccer Bet | Dất Cư
    1xbet 1xbet korean. Online betting, live betting, tips, predictions, special betting markets, live worrione sport, betting tips and news. ➤ Fixed Odds ✓ Best หาเงินออนไลน์ Bookmakers For

    BalasHapus


EmoticonEmoticon